Hindari ini! 5 Makanan yang Wajib Dihindari Penderita Eksim

Hindari ini! 5 Makanan yang Wajib Dihindari Penderita Eksim

Makanan yang dihindari penderita eksim - Eksim adalah kondisi kulit yang ditandai dengan peradangan, gatal, serta kemerahan pada area tertentu. Penyebab eksim dapat terjadi karena pemilihan produk skincare yang tidak tepat dan pola hidup tidak sehat. 

Tentunya eksim dapat dibantu dengan perawatan luar (eksternal), tetapi Anda juga membutuhkan perawatan dari dalam, seperti menjaga pola makan. Pemilihan makanan juga penting bagi penderita eksim agar meminimalisir gejala eksim itu sendiri. 

Berikut ini adalah makanan yang dihindari penderita eksim dan bersifat wajib untuk Anda tahu!

Makanan yang Dihindari Penderita Eksim, Wajib Dicegah!

1. Gluten

Gluten adalah sekelompok protein yang sering ditemukan dalam gandum dan produk turunannya seperti roti, sereal, kue, dan mie. Pada sebagian penderita eksim, gluten bisa menjadi pemicu alergi. Reaksi alergi mungkin tidak muncul seketika setelah mengonsumsi gluten, namun setiap individu memiliki respons yang berbeda-beda.

2. Produk Olahan 

Produk olahan ayam, seperti sosis, kornet, atau daging ayam lainnya, bisa memicu eksim pada sebagian orang, termasuk anak-anak. Selain ayam, beberapa jenis unggas seperti angsa juga dapat memicu reaksi serupa. Oleh karena itu, sebaiknya hindari produk olahan dari unggas jika Anda memiliki eksim.

3. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan adalah salah satu alergen umum bagi penderita eksim. Jenis kacang seperti almond, kenari, pistachio, pecan, dan mete sering menjadi pemicu gejala. Perhatikan juga produk olahan berbahan kacang, seperti kue, roti, selai, dan camilan.

4. Produk Kedelai

Kedelai sering kali sulit dihindari karena banyak digunakan dalam makanan sehari-hari, baik di pasar tradisional maupun modern. Namun, jika Anda memiliki eksim, konsultasikan dengan dokter kulit untuk mendapatkan rekomendasi makanan bebas kedelai yang aman bagi Anda.

5. Susu

Susu dapat menjadi pemicu alergi baik pada anak-anak maupun orang dewasa. Meskipun susu merupakan sumber nutrisi penting, penderita eksim perlu berhati-hati dalam memilih jenis susu. Pastikan memilih produk yang bebas dari bahan pemicu alergi dan aman untuk kulit sensitif.

Demikian makanan yang dihindari penderita eksim. Lalu, bagaimana cara kita merawat kulit eksim? Simak informasi dibawah ini!

Perawatan Kulit untuk Penderita Eksim

Selain menghindari makanan yang memicu eksim, perawatan kulit yang tepat juga penting untuk mencegah gejalanya kambuh. Berikut adalah beberapa tips dalam memilih produk perawatan kulit:

  • Pilih produk dengan label hypoallergenic.
  • Gunakan produk yang mengandung lipid atau rapeseed sterols untuk membantu menghentikan siklus gatal-garuk.
  • Hindari produk dengan kandungan alkohol, parfum, bahan kimia berbahaya, dan sabun yang tidak sesuai dengan kadar pH kulit.

Rekomendasi Produk untuk Perawatan Eksim

Bagi Anda yang ingin mencari produk khusus kulit eksim, pastikan Anda membaca informasi ini sampai habis. 

1. Pembersih: Liquid Face & Body Wash 

Salah satu pembersih dari Sebamed yang bebas sabun dan alkali. Cocok bagi Anda yang memiliki kulit eksim. Formula pH yang sesuai dengan pH normal kulit manusia sehingga bantu membersihkan kulit tanpa menyebabkan kering atau iritasi. 

2. Lotion Badan: Moisturizing Body Lotion

Lotion badan dengan kandungan vitamin E dan ekstrak chamomile yang bantu cegah kulit dari radikal bebas dan bantu jaga kulit tetap lembab. Mengandung pH 5,5 yang cocok untuk setiap jenis kulit, khususnya kulit sensitif dan eksim. 

3. Pelembab Wajah: Moisturizing Cream

Pelembab wajah yang menutrisi kulit dan mencegah kulit dari kekeringan. Mengandung 25% lipid dan vitamin E untuk wajah tetap lembut dan bercahaya. Tentu, memiliki pH 5,5 yang cocok untuk setiap jenis kulit. 

 

Itulah informasi tentang makanan yang dihindari penderita eksim. Anda juga bisa memeriksa rekomendasi produk ini di Elkapro yang #SudahPastiOri. Jangan lupa untuk cek informasi lebih lanjut tentang produk ini di website kami: elkapro.shop

Back to blog